Survei Kebutuhan Data (SKD) adalah survei yang diselenggarakan olehBadan Pusat Statistik (BPS) untuk mengidentifikasi kebutuhan data statistik dantingkat kepuasan konsumen terhadap data dan pelayanan BPS di Pusat, Provinsidan Kabupaten/Kota. SKD di BPS Provinsi Maluku Utara dilaksanakan oleh BidangIntegrasi Pengolahan dan Diseminasi Statistik (IPDS).Publikasi Analisis Hasil Survei Kebutuhan Data BPS Provinsi Maluku Utara2019 ini adalah publikasi yang pertama. Publikasi ini berisi analisis karakteristikkonsumen, analisis kebutuhan data, analisis kepuasan kualitas data, dan analisisperforma unit layanan. Analisis ini dilengkapi dengan penyajian dalam bentukIndeks Kepuasan Konsumen (IKK).
Undang-undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik mengamanatkan bahwa penyelenggara pelayanan publik berkewajiban melaksanakan evaluasi terhadap kinerja pelaksana pelayanan publik di lingkungan organisasi secara berkala dan berkelanjutan. BPS sebagai salah satu penyelenggara pelayanan publik, melaksanakan kewajiban tersebut melalui Survei Kebutuhan Data (SKD). Survei ini bertujuan untuk mengidentifikasi kebutuhan dan kepuasan konsumen dalam rangka meningkatkan kualitas data serta pelayanan publik BPS.SKD rutin diselenggarakan setiap tahun sekali. Pada tahun 2020, SKD diselenggarakan di 515 satuan kerja BPS, yaitu di BPS Pusat, 34 BPS Provinsi, dan 480 BPS Kabupaten/Kota. Salah satu penyajian hasil SKD 2020 berupa publikasi dengan judul “Analisis Hasil Survei Kebutuhan Data 2020” sebagai bentuk laporan penyelenggaraan SKD. Publikasi ini berisikan analisis deskriptif mengenai karakteristik konsumen, performa unit layanan, perilaku anti korupsi, kebutuhan data, dan kepuasan konsumen terhadap kualitas data. Data disajikan dalam bentuk tabel, grafik, dan infografis. Beberapa indikator utama yang disajikan dalam publikasi ini antara lain Indeks Kepuasan Konsumen (IKK) dan Indeks Persepsi Anti Korupsi (IPAK).
Laporan hasil pelaksanaan SKD 2024 disajikan dalam bentuk publikasi yang berjudul “Analisis Hasil Survei Kebutuhan Data BPS 2024”. Publikasi ini berisikan gambaran mengenai kebutuhan data konsumen dan persepsi konsumen terhadap kinerja pelayanan PST BPS serta persepsi konsumen terhadap kualitas data BPS. Indikator utama yang disajikan dalam publikasi ini mencakup Indeks Kepuasan Konsumen (IKK) dan Indeks Persepsi Anti Korupsi (IPAK).
Laporan hasil pelaksanaan SKD 2023 disajikan dalam bentuk publikasi yang berjudul “Analisis Hasil Survei Kebutuhan Data BPS 2023”. Publikasi ini berisikan gambaran mengenai kebutuhan data konsumen dan persepsi konsumen terhadap kinerja pelayanan PST BPS serta persepsi konsumen terhadap kualitas data BPS. Indikator utama yang disajikan dalam publikasi ini mencakup Indeks Kepuasan Konsumen (IKK) dan Indeks Persepsi Anti Korupsi (IPAK).
Badan Pusat Statistik (BPS), sebagai salah satu penyelenggara
pelayanan publik yang menyediakan data dan informasi statistik, senantiasa
berusaha memberikan pelayanan prima kepada konsumen. BPS telah
menyelenggarakan SKM secara rutin setiap tahun yang diintegrasikan ke
dalam Survei Kebutuhan Data (SKD). Survei ini selain bertujuan untuk
mendapatkan tingkat kepuasan konsumen terhadap pelayanan data BPS,
juga bertujuan untuk mengidentifikasi kebutuhan data dan tingkat kepuasan
konsumen terhadap kualitas data yang dihasilkan BPS.
Laporan hasil pelaksanaan SKD 2022 disajikan dalam bentuk
publikasi yang berjudul “Analisis Hasil Survei Kebutuhan Data BPS 2022”.
Publikasi ini berisikan gambaran mengenai kebutuhan data konsumen dan
persepsi konsumen terhadap kinerja pelayanan PST BPS serta persepsi
konsumen terhadap kualitas data BPS. Indikator utama yang disajikan
dalam publikasi ini mencakup Indeks Kepuasan Konsumen (IKK) dan Indeks
Persepsi Anti Korupsi (IPAK).
SKD rutin diselenggarakan setiap tahun sekali. Pada tahun 2021, SKD diselenggarakan di 514 satuan kerja BPS, yaitu di BPS Pusat, 34 BPS Provinsi, dan 479 BPS Kabupaten/Kota. Salah satu penyajian hasil SKD 2021 berupa publikasi dengan judul “Analisis Hasil Survei Kebutuhan Data 2021” sebagai bentuk laporan penyelenggaraan SKD. Publikasi ini berisikan analisis deskriptif mengenai karakteristik konsumen, performa unit layanan, perilaku anti korupsi, kebutuhan data, dan kepuasan konsumen terhadap kualitas data. Data disajikan dalam bentuk tabel, grafik, dan infografis. Beberapa indikator utama yang disajikan dalam publikasi ini antara lain Indeks Kepuasan Konsumen (IKK) dan Indeks Persepsi Anti Korupsi (IPAK).
Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) merupakan salah satu survei yang diselenggarakanoleh BPS. Susenasbertujuan untuk mengumpulkan data mengenai berbagai aspek sosial ekonomi danpemenuhan kebutuhan hidup seperti sandang, pangan, papan, pendidikan, kesehatan, keamanan danpekerjaan. Data tersebut dapat memberikan gambaran proses dan capaian hasil programpembangunan, serta seberapa jauh program pembangunan yang diimplementasikan tersebut telahdinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat.Publikasi Pengeluaran dan Konsumsi Penduduk Provinsi Maluku Utara hasil Susenas Maret 2022memberikan gambaran mengenai pola pengeluaran dankonsumsi penduduk Maluku Utara. Data yangdipublikasikan dalam buku ini merupakan hasil Susenas yang dilaksanakan pada Maret 2022.
Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) merupakan salah satu survei yang diselenggarakan oleh BPS. Susenas bertujuan untuk mengumpulkan data mengenai berbagai aspek sosial ekonomi dan pemenuhan kebutuhan hidup seperti sandang, pangan, papan, pendidikan, kesehatan, keamanan dan pekerjaan. Data tersebut dapat memberikan gambaran proses dan capaian hasil program pembangunan, serta seberapa jauh program pembangunan yang diimplementasikan tersebut telah dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat. Publikasi Pengeluaran dan Konsumsi Penduduk Provinsi Maluku Utara hasil Susenas Maret 2021 memberikan gambaran mengenai pola pengeluaran dan konsumsi penduduk Maluku Utara. Data yang dipublikasikan dalam buku ini merupakan hasil Susenas yang dilaksanakan pada Maret 2021.
Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) menjadi salah satu sumber data sosial ekonomi rumah tangga yang penting. BPS menyelenggarakan Susenas bertujuan untuk memotret aspek sosial ekonomi dan pemenuhan kebutuhan hidup seperti sandang, pangan, papan, pendidikan, kesehatan, keamanan dan pekerjaan.Publikasi Profil Kesejahteraan Rakyat Provinsi Maluku Utara 2021 memberikan gambaran mengenai tingkat kesejahteraan rakyat dilihat dari berbagai faktor kehidupan. Data yang dipublikasikan dalam buku ini merupakan hasil Susenas yang dilaksanakan pada Maret 2021.
Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) merupakan salah satu survei yang diselenggarakan
oleh BPS. Susenas bertujuan untuk mengumpulkan data mengenai berbagai aspek sosial ekonomi dan
pemenuhan kebutuhan hidup seperti sandang, pangan, papan, pendidikan, kesehatan, keamanan dan
pekerjaan. Data tersebut dapat memberikan gambaran proses dan capaian hasil program
pembangunan, serta seberapa jauh program pembangunan yang diimplementasikan tersebut telah
dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat.
Publikasi Pengeluaran dan Konsumsi Penduduk Provinsi Maluku Utara hasil Susenas Maret 2020
memberikan gambaran mengenai pola pengeluaran dan konsumsi penduduk Maluku Utara. Data yang
dipublikasikan dalam buku ini merupakan hasil Susenas yang dilaksanakan pada Maret 2020